Saat berbuka puasa adalah kenikmatan tersendiri bagi mereka yang menjalankan ibadah puasa. Setelah seharian mengekang keinginan makan dan minum, bahkan mungkin didera haus dan lapar, begitu tiba waktu berbuka puasa, tibalah menikmati kebahagiaan. Berbagai sajian dihidangkan di meja makan, tinggal pilih dan menikmati.
Pada bulan Ramadan pula, banyak kita jumpai "pasar" dadakan, misalnya di trotoar jalan, di depan kampus, atau di lapangan, yang menawarkan berbagai minuman dan makanan untuk berbuka puasa. Kolak dan berjenis es tentu tak ketinggalan. Pada saat bulan penuh berkah itu pula, warung makan dan restoran kerap menyediakan menu khusus. Tak cuma kuliner khas Tanah Air, kita bisa menjumpai masakan
Nah, ebook ini menghimpun 30 jenis makanan/minuman yang pas untuk buka puasa atau makan sahur. Dikumpulkan dari edisi Ramadan 2010 Koran Tempo, menu yang disajikan beragam, baik minuman maupun makanan. Tak cuma makanan atau jenis minuman yang bisa dijumpai di
Diterbitkannya ebook Kuliner Ramadan ini dimaksudkan untuk memperkaya khazanah kepustakaan kuliner, khususnya yang berkaitan dengan buka puasa dan makan sahur.